Pengusaha Muda Ini Berkomitmen Bantu Program Gizi Nasional

3 hours ago 3

Pengusaha Muda Ini Berkomitmen Bantu Program Gizi Nasional

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pembina MRA Foundation Muhammad Ridwan Andreas. Foto: supplied

jpnn.com - Program pemenuhan gizi nasional yang dijalankan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto mendapat dukungan dari sejumlah pengusaha muda tanah air.

Dukungan salah satunya diberikan pengusaha muda nasional Muhammad Ridwan Andreas yang berkontribusi melalui program satu juta susu bagi anak Indonesia 2025, sebagaimana digagas Co-Founder Gerakan @SatuLangkahSatuKarya Fauzan Rachmansyah.

Dukungan tersebut dijalankan Muhammad Ridwan Andreas selaku pembina MRA Foundation dengan menggelar kegiatan coaching clinic, face painting, dan bagi-bagi susu gratis untuk penyandang disabilitas dan anak-anak berkebutuhan khusus.

Kegiatan itu yang digelar di lapangan sepak bola Asiop, Cempaka Putih, Jakarta Pusat, Sabtu (17/5/2025), dilaksanakan bersama Shin Tae Young Foundation, dan susu Kalimelk.

Haji Ridwan menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendukung peningkatan gizi anak Indonesia melalui peran swasta yang digagas Presiden Prabowo Subianto yang ingin menciptakan masyarakat yang lebih sejahtera dan makmur melalui perbaikan gizi nasional.

"Mudah-mudahan kegiatan ini bisa menjadi penyemangat buat mereka penyandang disabilitas, bahwa  mereka tidak sendirian hidup di dunia ini. Semoga kedepan program-program Pak Prabowo bisa menyentuh masyarakat lapisan bawah tidak mengenal strata sosial," kata Ridwan, dikutip dari siaran pers.

Dia menyebut program-program Presiden Prabowo sangat bagus sebagai upaya pemenuhan gizi anak-anak menuju Indonesia emas di tahun 2045 mendatang.

"Pembinaan sumber daya manusia itu, kan, bukan fisiknya saja, gizinya juga harus dipenuhi. Kelemahan selama ini, anak-anak dipaksa untuk berfikir, dipaksa untuk berkembang, tetapi kalau tidak ditopang oleh makanan dan gizi yang bagus juga susah," tuturnya.

Pengusaha muda nasional Muhammad Ridwan Andreas berkomitmen membantu program pemenuhan gizi nasional yang dijalankan pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|