jpnn.com - Alfeandra Dewangga resmi bergabung dengan Persib Bandung pada bursa transfer Liga 1 musim 2025/26. Pemain Timnas Indonesia itu mengungkapkan sejumlah alasan di balik keputusannya bergabung dengan Maung Bandung.
Pemain yang memiliki 15 caps bersama Timnas Indonesia itu diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Maung Bandung pada Kamis (26/6/2025).
Bangga Menjadi Pemain Persib
Dewangga mengaku bangga bisa menjadi bagian dari tim yang sudah dia dukung sejak kecil.
Pesepak bola berusia 24 tahun itu bahkan nyaris merapat ke Persib pada 2018 silam.
Alasan Dewangga Bergabung Persib
Selain faktor historis, Dewangga menyebut bahwa kedekatan dengan keluarga juga menjadi pertimbangan penting dalam keputusannya memilih Persib.
"Selain alasan-alasan itu, saya memilih Persib karena faktor kedekatan. Jadi, kalau keluarga mau ke sini (Bandun), lebih dekat."
"Saya pernah di sini (Bandung), dan saya dahulu juga penonton setia Persib juga," kata pemain yang akrab disapa Dewa itu.
Senang Satu Tim dengan Sang Idola
Lebih lanjut, Dewa juga mengungkapkan kebahagiaannya bisa bermain satu tim dengan Achmad Jufriyanto, yang sudah lama dia kagumi.