jpnn.com, JAKARTA - Grup musik, KLa Project memasuki usia matang yakni ke-37 pada tahun 2026 ini.
Momen bersejarah tersebut akan dirayakan secara spesial oleh band beranggotakan Katon Bagaskara, Lilo, dan Adi Adrian itu.
KLa Project siap memanjakan kembali penggemar dengan menggelar konser yang diberi tajuk Lux Nova. Sebuah rangkaian perjalanan waktu, dedikasi dan maha karya yang terus menerus digelorakan oleh KLa Project.
Konser Lux Nova dari KLa Project akan digelar di Balai Sarbini, Jakarta Pusat pada 7 Februari 2026 pukul 20.00 WIB.
"Usia 37 tahun bukanlah sekadar jarak waktu. Ini adalah perjalanan cahaya yang tidak pernah padam," kata Katon Bagaskara, vokalis KLa Project.
Pada konser pergelaran 37 tahun, selain karya lagu-lagu KLa Project yang sudah membumi juga akan ditampil karya audio visual untuk menyampaikan pesan di setiap karya terbaik.
“37 KLa Lux Nova merupakan awal era baru perjalanan musik KLa Project dengan persembahan spesial dengan konsep segar. 37 KLa Lux Nova melambangkan titik awal perjalanan, bagaikan terbitnya matahari setelah gelap malam. Menjadi simbol era baru transformasi bagi kami,” jelas Adi Adrian lebih jauh.
Konser 37 Tahun Lux Nova dari KLa Project diharapkan dapat mengirim pesan bahwa karya yang dihasilkan membawa suara baru, energi baru yang memberikan kehidupan kepada banyak pribadi manusia, melihat dunia dengan mata baru, memandang hal lama dengan sudut pandang segar.

2 hours ago
2





















































