Ini Penyebab Malut United Angkat Tangan di Kandang Persebaya

14 hours ago 2

Ini Penyebab Malut United Angkat Tangan di Kandang Persebaya

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Bek Malut United Gustavo Franca (kanan) berebut bola dengan winger Persebaya Surabaya Malik Risaldi pada pekan ke-17 Super League di GBT Surabaya, Sabtu (10/1). Foto: Rizal Hanafi/Antara

jpnn.com - SURABAYA - Juru Taktik Malut United Hendri Susilo mengungkap penyebab pasukannya harus angkat tangan atau menyerah di markas Persebaya, pada pekan ke-17 Super League di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1) sore WIB.

Persebaya si empunya stadion menang 2-1.

"Tavares (pelatih Persebaya) memainkan sedikit collective defense, terus dia dengan defense counter yang cepat," kata Hendri.

Dia menjelaskan, meski Malut United mampu menguasai jalannya pertandingan dan berupaya keras mengejar ketertinggalan, tetapi efektivitas pertahanan kolektif yang dibangun tuan rumah menyulitkan barisan penyerangnya.

Pada babak kedua, kata dia, Malut United sebenarnya sempat mengubah taktik dengan memasukkan pemain sayap yang lebih bermain ke dalam agar pemain bertahan sayap atau wingback bisa lebih aktif membantu serangan.

Namun, ia menyayangkan perubahan strategi yang terbukti efektif tersebut dilakukan sedikit terlambat.

"Kami mengubah taktikal juga. Kami memasukkan beberapa sayap untuk main lebih ke dalam sehingga wingback kami lebih bisa keluar untuk menyerang dan itu terbukti efektif, tetapi terlambat," ujarnya.

Senada dengan sang pelatih, pemain Malut United Taufik Rustam menyampaikan bahwa seluruh pemain telah bekerja keras untuk mendapatkan poin di Surabaya, tetapi hasil akhir belum berpihak pada tim.

Malut United sebenarnya sempat mengubah taktik di babak kedua laga melawan Persebaya di GBT itu, tetapi...

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|