jpnn.com, JAKARTA - Menjawab kebutuhan masyarakat urban akan gaya hidup sehat yang seimbang dan menyenangkan, Grand Focus Fit (GFF) resmi membuka cabang terbaru di Baywalk Mall Pluit, Jakarta Utara.
Hadir dengan konsep Mega Gym Premium berstandar internasional, cabang tersebut menawarkan pengalaman berolahraga yang revolusioner: memadukan fasilitas kebugaran super lengkap dengan pemandangan laut lepas yang menenangkan.
Grand Focus Fit Baywalk Pluit menjadi satu-satunya pusat kebugaran di wilayah ini yang menghadirkan 4 studio kelas dalam satu lokasi, fasilitas pemulihan (recovery) eksklusif, serta program latihan berlisensi global dengan harga keanggotaan yang sangat terjangkau.
Pemilihan lokasi di Baywalk Mall bukan tanpa alasan. Grand Focus Fit ingin menciptakan pengalaman visual dan emosional yang berbeda bagi para member.
"Konsep pemandangan laut kami hadirkan untuk meningkatkan motivasi dan semangat para member. Lingkungan terbuka seperti laut terbukti secara ilmiah dapat meningkatkan suasana hati (mood), mengurangi rasa jenuh, dan berfungsi sebagai pengalih distraksi positif," ungkap Yosua Sunarto, CEO Grand Focus Fit & Focus Fit Indonesia dalam keterangan resmi.
"Dengan suasana yang menenangkan, member dapat berolahraga dengan lebih fokus dan konsisten," sambungnya.
Grand Focus Fit Baywalk mengusung konsep One-Stop Fitness Solution. Member tidak perlu lagi berpindah tempat untuk menikmati berbagai jenis latihan.
Fasilitas unggulan meliputi, 4 Studio Kelas Premium, Cycling Studio: Dengan konsep indoor cycling modern. Main Studio: untuk kelas high-energy seperti Les Mills BodyPump dan HIIT.

16 hours ago
3
















.jpeg)



































