5 Camilan Rendah Kalori yang Aman Anda Konsumsi

4 hours ago 1

5 Camilan Rendah Kalori yang Aman Anda Konsumsi

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Selai kacang. Foto: Foodista

jpnn.com, JAKARTA - DIET memang memberi Anda beberapa godaan. Salah satunya adalah keinginan untuk mengonsumsi makanan kesukaan Anda.

Apalagi jika lapar menyerang. Anda mungkin ingin mengonsumsi berbagai makanan dan melupakan diet yang sedang kamu jalani.

Mengunyah camilan favorit yang disimpan dalam jarak dekat, tanpa kebijakan kantor yang mengatur norma makan di meja kerja, adalah hal yang wajar.

Meskipun sulit untuk memilih camilan sehat saat bekerja dari rumah, penelitian oleh National Library of Medicine menunjukkan bahwa mengemil makanan bergizi yang tinggi serat dan protein membantu meningkatkan rasa kenyang, akan membantu Anda tetap berenergi, dan bisa mengurangi jumlah kalori yang kamu konsumsi dalam sehari.

Oleh karena itu, berikut ini beberapa camilan lezat, rendah kalori, dan mengenyangkan yang bisa Anda nikmati di luar rumah, seperti dikutip laman Healthshots.com.

1. Kacang-kacangan dan buah kering

Kacang-kacangan dan buah kering adalah pilihan camilan yang sehat dan tidak mudah rusak dengan keseimbangan yang baik dari ketiga makronutrien (karbohidrat, lemak, dan protein).

Selain itu, kacang-kacangan dan buah kering mengandung banyak serat yang bisa membantu Anda tetap kenyang di sela waktu makan.

2. Kacang arab panggang (channa)

Camilan ini kaya akan protein, serat, dan beberapa vitamin serta mineral.

Ada beberapa jenis camilan rendah kalori yang bisa membantu mengatasi rasa lapar Anda dan salah satunya tentu saja popcorn.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|