jpnn.com - Timnas Australia memanggil sejumlah pemain debutan untuk menyikapi absennya sejumlah pemain penting.
The Socceroos baru saja merilis daftar skuad untuk menghadapi lanjutan fase ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Tim asuhan Tony Popovic itu dijadwalkan menghadapi Timnas Indonesia pada 20 Maret dan China, lima hari berselang.
Namun, Australia datang ke pertandingan ini tidak dengan kekuatan terbaik. Beberapa pemain penting terpaksa absen karena dibekap cedera.
Australia tak akan diperkuat pemain-pemain seperti Harry Souttar, Alessandro Circatti, Riley McGree, Jordan Bos, hingga Connor Metcalfe.
Sebagai gantinya, Pelatih Australia Tony Popovic membawa enam pemain yang belum memiliki caps tim nasional.
Empat di antaranya bahkan baru pertama kali mendapat panggilan dari Timnas Australia, yakni Alex Grant (Sydney FC), Ryan Teague (Melbourne Victory FC), Kai Trewin (Melbourne City FC), dan Nectarios Triantis (Hibernian FC).
Australia sendiri saat ini menempati peringkat kedua Grup C dengan koleksi tujuh poin.