jpnn.com - JAKARTA - Presiden Justice and Democracy Forum (JDF) Asia Pasific Jazuli Juwaini menyampaikan apresiasi atas kemenangan Zohran Mamdani, seorang muslim pertama dan imigran, dalam pemilihan Walikota New York, Amerika Serikat.
“Kemenangan Zohran Mamdani bukan hanya kemenangan pribadi atau kelompok, tetapi kemenangan bagi demokrasi itu sendiri,” kata Jazuli dalam keterangan resminya, Rabu (5/11).
“Seorang muslim dan juga imigran yang memperjuangkan kesetaraan dan keadilan bagi keragaman masyarakatnya, khususnya rakyat New York, maka kemenangannya adalah kemenangan demokrasi,” tambah anggota DPR Fraksi PKS ini.
Dia mengatakan bahwa kemenangan tersebut mencerminkan arah positif dunia yang kian menghargai nilai-nilai kesetaraan, keadilan, dan kemanusiaan universal.
Menurutnya, hal ini menandakan bahwa dunia bergerak menuju penghormatan atas kesetaraan, keadilan, hak asasi, dan kemanusiaan.
“Itulah prinsip dasar demokrasi yang seharusnya diperjuangkan oleh setiap orang dan setiap negara di dunia,” ungkap Jazuli.
Sebagai Presiden JDF Asia Pacific, Jazuli melihat kemenangan Zohran Mamdani yang progresif sebagai simbol harapan bagi demokrasi global yang inklusif dan berkeadaban.
Dia berharap capaian ini menjadi inspirasi bagi para pemimpin di berbagai belahan dunia untuk memperjuangkan demokrasi dengan visi dan tujuan yang jelas, berbasis pada nilai-nilai keadilan, kesetaraan, dan keragaman universal.

2 hours ago
2




















































