jpnn.com, JAKARTA - Segmen properti premium tetap menjadi daya tarik sendiri, khususnya bagi investor yang ingin menanamkan dananya dalam jangka panjang.
Selain harga yang terus berkembang, hunian premium yang dikenal dengan ekslusivitasnya tersebut juga hanya tersedia dalam unit-unit terbatas.
Apalagi, properti premium sudah pasti terletak di area atau kawasan-kawasan strategis atau pusat bisnis yang menjanjikan. Hal inilah yang membuat investor pun rela berburu dan memilikinya.
Salah satunya yang layak menjadi pertimbangan adalah Apartemen Le Parc Luxury Residence di kawasan Thamrin Nine, Jakarta Pusat.
Le Parc Luxury Residence, bagian dari kawasan prestisius Thamrin Nine, baru saja meluncurkan unit terbarunya, Townhomes Simplex Corner. Hunian ini menawarkan kombinasi sempurna antara kemewahan, efisiensi ruang, dan gaya hidup modern di pusat kota Jakarta.
Tersedia hanya dalam beberapa unit, apartemen ini juga tidak seperti hunian premiumnya yang umumnya memiliki lantai sangat tinggi. Townhomes Simplex Corner termasuk dalam kategori mid-rise building.
Menurut Resident Manager Le Parc, Muhammad Akbari, strategi ini diterapkan karena wilayah Jakarta lumayan rawan dilanda gempa. Oleh karenanya untuk hunian premium ini sengaja dibuat tidak terlalu tinggi sehingga jika terjadi sesuatu evakuasinya lebih mudah.
“Ini juga agar orang lebih nyaman tinggal di rumah sendiri. Jadi berada di apartemen tapi feelingnya seperti rumah,” katanya, Jumat (31/10).

 7 hours ago
                                5
                        7 hours ago
                                5
                    
 
 



















































