jpnn.com, JAKARTA - Musikus Onadio Leonardo saat ini tengah menjalani rehabilitasi narkoba di panti rehabilitasi kawasan Jakarta Selatan.
Kasie Humas Polres Metro Jakarta Barat AKP Wisnu Wirawan mengungkapkan Onad, sapaannya memiliki keinginan untuk sembuh dari narkoba.
Tak hanya itu, pria 35 tahun tersebut juga merasa menyesal atas perbuatannya.
"Iya, pastinya ada keinginan untuk sembuh dan pastinya menyesal," ujar Wisnu Wirawan di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (4/11).
Dalam kesempatan yang sama, polisi juga menegaskan bahwa Beby Prisillia, istri Onad, tak tahu-menahu mengenai suaminya yang diduga melakukan penyalahgunaan narkoba.
"Pada saat itu tidak tahu," ucap Wisnu.
Dia menuturkan bahwa Beby Prisillia pun tak mengetahui soal suaminya yang diduga menggunakan narkoba. Sebab Onad tetap beraktivitas seperti biasa.
Sebelumnya, Onadio Leonardo diamankan oleh Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat atas kasus dugaan narkoba.

1 hour ago
1




















































