jpnn.com, JAKARTA - Aktris Nikita Mirzani masih menjalani penahanan di Rutan Pondok Bambu terkait kasus dugaan pemerasan dan TPPU terhadap Reza Gladys.
Namun, aktris 39 tahun itu ternyata kerap melakukan kegiatan positif selama mendekam di rutan.
Salah satunya adalah berbagi rezeki dengan sesama penghuni rutan.
Nikita Mirzani lantas menjelaskan alasannya memilih untuk melakukan aksi bagi-bagi makanan kepada tahanan lain.
“Sampai sekarang masih (beliin makanan buat penghuni Rutan Pondok Bambu). Karena kita enggak tahu kapan matinya ya kan? Jadi, harus berbuat baik. Biar doa-doa dari rakyat-rakyat ini kan. Yang katanya gue meresahkan, yang mendoakan gue nanti di Alam barzakh," ujar Nikita di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Kamis (16/10).
Pemain film Comic 8 itu mengatakan, aksi bagi-bagi makanan tersebut biasanya dilakukan tiap Jumat.
"Tiap Jumat. Iya, Jumat berkah iya," ucap Nikita Mirzani.
Di samping berbagi makanan, ibu tiga anak itu juga memiliki berbagai kegiatan lain selama di rutan.