Persib vs Persija: Marc Klok Bawa-Bawa Soal Harga Diri

13 hours ago 2

 Marc Klok Bawa-Bawa Soal Harga Diri

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Tiga pilar Persib Bandung (dari kiri) David da Silva, Marc Klok, dan Adam Alis. Foto: diambil dari ligaindonesiabaru

jpnn.com, JAKARTA - Kapten Persib Bandung Marc Klok menegaskan laga melawan Persija Jakarta bukan pertandingan biasa. Duel sarat gengsi tersebut memiliki nilai lebih dari sekadar tiga poin.

Persib akan menjamu Persija pada lanjutan Super League 2025/26 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (11/1). Laga ini dipastikan menjadi salah satu pertandingan paling panas dan ditunggu pada paruh pertama musim.

Klok menyebut seluruh pemain Persib berada dalam kondisi siap tempur dan sangat termotivasi menghadapi rival abadi mereka. Menurutnya, pertandingan ini menyangkut harga diri klub dan kota.

“Kondisi tim bagus, persiapan juga maksimal. Kami lengkap dan sangat lapar untuk pertandingan ini. Ini bukan soal klasemen, tetapi soal kebanggaan, rivalitas, dan harga diri,” ujar Klok.

Pertandingan semakin krusial karena posisi kedua tim di klasemen sangat berdekatan. Persija menempati peringkat kedua, sementara Persib berada tepat di bawahnya di posisi ketiga. Keduanya sama-sama mengoleksi 35 poin.

Situasi tersebut membuat laga ini bisa berdampak besar pada persaingan papan atas. Klok bahkan menyebut duel ini bernilai enam poin.

“Kalau melihat klasemen, jaraknya sangat dekat. Ini bukan pertandingan tiga poin, tapi enam poin. Sangat penting buat kami,” tegas pemain naturalisasi itu.

Meski sarat emosi, Klok mengingatkan rekan-rekannya agar tetap waspada. Dia menilai Persija tampil solid musim ini di bawah arahan Mauricio Souza dan diperkuat banyak pemain berkualitas.

Kapten Persib Bandung Marc Klok menegaskan laga melawan Persija Jakarta bukan pertandingan biasa. Duel sarat gengsi itu memiliki nilai lebih dari sekadar 3 poin

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|