Perkuat Peran Lokananta, Holding BUMN Danareksa Luncurkan Album Kompilasi 

17 hours ago 5

Perkuat Peran Lokananta, Holding BUMN Danareksa Luncurkan Album Kompilasi 

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

PT Danareksa atau Holding BUMN Danareksa melalui PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) meluncurkan album kompilasi Bintang Muda Lokananta Vol. 1 di Lokananta, Surakarta, Jawa Tengah pada Sabtu (19/3). Foto dok Danareksa

jpnn.com, SURAKARTA - PT Danareksa atau Holding BUMN Danareksa melalui PT Perusahaan Pengelola Aset (PPA) meluncurkan album kompilasi Bintang Muda Lokananta Vol. 1 di Lokananta, Surakarta, Jawa Tengah pada Sabtu (19/3).

Album ini merupakan wadah bagi bakat-bakat muda Indonesia untuk berkarya sekaligus menghidupkan kembali peran Lokananta sebagai legenda industri rekaman Tanah Air.

EVP Corporate Secretary & CSR Holding BUMN Danareksa Agus Widjaja mengatakan peluncuran album "Bintang Muda Lokananta Vol. 1" menandai langkah strategis Holding BUMN Danareksa dalam mendorong ekosistem musik Indonesia secara berkelanjutan, sekaligus memperkuat posisi Lokananta sebagai creative & commercial hub bagi para seniman.

"Program Bintang Muda Lokananta adalah salah satu upaya kami untuk mengoptimalisasi studio rekaman Lokananta agar dapat kembali mengorbitkan para musisi bertalenta, sehingga dapat memberikan kontribusi positif terhadap masyarakat dan negara yang selaras dengan Asta Cita pemerintah," ujarnya.

Sebagai informasi, sektor musik memiliki potensi besar untuk turut meningkatkan perekonomian Indonesia. Badan Ekonomi Kreatif mencatat sektor musik menyumbang lebih dari 7 persen terhadap total kontribusi subsektor ekonomi kreatif terhadap produk domestik bruto(PDB) nasional.

“Oleh karena itu, Holding BUMN Danareksa melalui PPA merevitalisasi dan mentransformasiLokananta menjadi sentra musik nasional yang modern dan relevan, sekaligus menjadi tempatlahirnya musisi-musisi muda Indonesia yang siap bersaing di panggung dunia,” sambung Agus.

“PPA sebagai satu-satunya restructuring house di Indonesia berkomitmen untuk mendorong penciptaan nilai atas aset-aset yang dikelola, termasuk yang ada di Lokananta," kata Direktur Investasi PPA Ridha Farid Lesmana.

Ke depannya, mereka diharapkan bisa menghasilkan karya-karya yang diterima masyarakat luas sekaligus memberikan kontribusi positif terhadap ekosistem industri kreatif dan perekonomian yang sejalan dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Album ini merupakan wadah bagi bakat-bakat muda Indonesia untuk berkarya sekaligus menghidupkan kembali peran Lokananta sebagai legenda industri rekaman.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|