jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Sukamta menyebut negara di dunia harus memberi tekanan ke Israel setelah aksi Tel Aviv yang terus melakukan aksi tak manusiawi.
“Israel semakin menunjukkan karakter dan sifat aslinya, membabi buta dan tidak mempedulikan manusia dan bangsa lain," kata Sukamta melalui keterangan persnya, Sabtu (24/5).
Teranyar, kata legislator Fraksi PKS itu, Israel melakukan penembakan peringatan terhadap para diplomat Eropa yang mengunjungi Kota Jenin, Tepi Barat, Palestina, Rabu (21/5).
Dari situ, kata dia, negara-negara dunia seharusnya bisa menekan Israel untuk menghentikan aksi tak manusiawi.
"Dunia harus terus memberi tekanan kepada Israel dengan berbagai cara agar menghentikan aksi-aksi tak berperadaban dan tak berperikemanusiaannya," lanjut Sukamta.
Ketua Badan Pembinaan dan Pengembangan Luar Negeri DPP PKS itu mengatakan para diplomat dalam bertugas dilindungi oleh hukum internasional.
Satu di antaranya Konvensi Wina 1961 tentang Hubungan Diplomatik dan Konvensi Wina 1963 tentang Pelindungan Konsuler.
Menurut Sukamta, aksi Israel pada Rabu kemarin jelas-jelas melanggar konvensi tahun 1961 Pasal 29.