Kenang Bunda Iffet, Anang Hermansyah: Aku Bisa Berdiri di Industri Itu Berkat Beliau

9 hours ago 4

 Aku Bisa Berdiri di Industri Itu Berkat Beliau

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Musisi Anang Hermansyah di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Minggu (27/4). Foto: Firda/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - Musisi Anang Hermansyah turut hadir dalam proses pemakaman Bunda Iffet di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Minggu (27/4).

Dia turut berdukacita atas meninggalnya ibunda Bimbim Slank tersebut.

Anang menuturkan Bunda Iffet merupakan sosok yang membuatnya bisa berdiri di industri musik hingga hari ini.

"Ya, mungkin aku mau bilanglah bersaksi buat teman-teman semua bahwa sampai hari ini aku bisa berdiri di industri itu berkat beliau," ujar Anang Hermansyah di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat.

Ayah Aurel Hermansyah itu mengingat kebaikan mendiang Bunda Iffet.

Dia menyebut, Bunda Iffet pernah memberinya tempat untuk tidur selama dua tahun di Potlot, Jakarta, ketika dirinya baru pertama kali merantau dari Jember, Jawa Timur.

"Saya bukan orang Potlot, saya dari desa, dari Jember, saya dikasih tempat pernah tidur di potlot 2 tahun di situ bersama teman-teman dan itu lah yang sampai hari ini saya kenang betapa baiknya seorang Bunda Iffet mengajari saya, mendidik saya sampai hari ini bisa begini," tutur Anang Hermansyah.

"Mengajari saya bagaimana membangun kebersamaan dengan kompenen yang lahir dari Potlot," sambungnya.

Musisi Anang Hermansyah turut hadir dalam proses pemakaman Bunda Iffet di TPU Karet Bivak, Jakarta Pusat, Minggu (27/4).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|