IP Talks Road to Alcor Fest 2025: Membongkar Strategi IP Event di Era Persaingan

6 hours ago 2

 Membongkar Strategi IP Event di Era Persaingan

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Alcor Fest 2025 strategi jitu bagi pemilik IP dan brand untuk bertahan di era Attention Economy. Foto: dok AF

jpnn.com, JAKARTA - Dalam rangkaian persiapan menuju Alcor Fest 2025, acara IP Talks mengungkap strategi jitu bagi pemilik IP dan brand untuk bertahan di era Attention Economy.

Diskusi ini menghadirkan para pelaku industri terkemuka untuk membahas transformasi IP Event menjadi platform strategis yang tak hanya menarik, tetapi juga berkelanjutan bagi brand.

Key Speakers & Strategic Insights pada IP Talks dipandu oleh Hartono Sugianto, Co-CEO Semesta Akademi for Business.

Acara ini menampilkan tiga narasumber ahli, yang membahas dilemma brand dalam mempertahankan engagement di tengah keterbatasan dana dan persaingan ketat.

Di antaranya Kwan Harsono, CEO Bedrock Asia yang mengatakan brand harus lebih gesit dalam merebut perhatian konsumen saat ini.

"Di tengah perlombaan merebut perhatian, brand harus bergerak lebih cepat dari kecepatan konsumen berpindah fokus. Bukan lagi soal siapa yang paling keras, tapi siapa yang paling relevan dan meninggalkan kesan mendalam," ujar Kwan.

Dia menjelaskan soal strategi kombinasi konten digital yang tajam dengan pengalaman offline yang immersive.

Sementara Jim Tehusijarana, CEO Alcor Prime mengatakan Alcor Fest hadir sebagai jawaban kolaboratif antara brand dan IP melalui experiential marketing.

Alcor Fest hadir sebagai jawaban kolaboratif antara brand dan IP melalui experiential marketing.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|