Gila! Grup Facebook Berisi Konten Hubungan Sedarah, Anggotanya Banyak

5 hours ago 1

Gila! Grup Facebook Berisi Konten Hubungan Sedarah, Anggotanya Banyak

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Anggota Komisi III DPR RI Abdullah di gedung parlemen, Senayan, Jakarta. ANTARA/HO-Humas Abdullah

jpnn.com, JAKARTA - Warganet dihebohkan sebuah grup Facebook yang bernama 'Fantasi Sedarah' berisi ribuan anggota.

Grup tersebut menuai kecaman oleh para pengguna media sosial.

Grup Facebook itu dikecam lantaran banyaknya orang yang membagikan pengalaman menyimpang terhadap keluarganya sendiri.

Anggota Komisi III DPR Abdullah mendesak pihak kepolisian mengusut dan menindak tegas orang-orang di balik grup media sosial Facebook Fantasi Sedarah yang berisi konten hubungan sedarah atau inses sebab sangat membahayakan.

"Polisi harus mengusut, menindak, dan menangkap orang-orang di balik grup FB 'Fantasi Sedarah' yang sangat membahayakan itu," kata Abdullah dalam keterangan, Jumat.

Dia mengaku kaget dan sangat prihatin ketika mendapati kabar adanya grup FB Fantasi Sedarah yang diikuti orang-orang pencinta inses, terlebih jumlah pengikut grup itu mencapai puluhan ribu orang.

"Saya tidak habis pikir, bagaimana ada grup semacam itu di medsos. Parahnya lagi pengikutnya sangat banyak, padahal itu jelas-jelas menyimpang," ujarnya.

Menurut dia, orang-orang yang bergabung dalam grup itu, baik admin maupun pengikut, tidak normal dan mengalami penyimpangan seksual.

Warganet dihebohkan sebuah grup Facebook yang bernama Fantasi Sedarah berisi konten hubungan sedarah dengan ribuan anggota.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|