Fore Coee Siap Melantai di Bursa Efek Indonesia, Cek Jadwalnya

1 day ago 7

Fore Coee Siap Melantai di Bursa Efek Indonesia, Cek Jadwalnya

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Fore Coffee menghadirkan produk berkualitas tinggi, menggunakan biji kopi yang dikurasi dari berbagai wilayah di Indonesia seperti Aceh Gayo, Toraja, dan Jawa Barat. Foto dok. Fore Coffee

jpnn.com, JAKARTA - PT Fore Kopi Indonesia Tbk (Fore Coee), coee chain premium aordable berencana menggelar Penawaran Umum Perdana Saham atau Initial Public Oering (IPO) di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Langkah ini diambil untuk mendukung aspirasi ekspansi yang lebih luas, serta memperkuat posisi di sektor pasar kopi premium yang terus berkembang.

Fore Coee yang nantinya menggunakan kode saham FORE, rencananya akan mencatatkan sahamnya pada 11 April 2025 di Bursa Efek Indonesia (BEI).

Melalui IPO ini, Fore Coee akan menawarkan sebanyak 1.880.000.000 lembar saham, yang setara dengan 21,08% dari total modal yang ditempatkan dan disetor penuh.

Perusahaan menawarkan saham dengan rentang harga Rp160 - Rp202 per saham dengan potensi target perolehan dana IPO hingga Rp379,8 miliar.

Periode penawaran awal (book building) dimulai pada 19 Maret sampai dengan 21 Maret 2025. Masa penawaran umum (indikatif) dimulai pada 26 Maret sampai dengan 9 April 2025.

"Kami melihat peluang besar di pasar kopi premium Indonesia, dan IPO ini akan memberikan kami sumber daya yang dibutuhkan untuk memanfaatkan peluang tersebut," ujar Vico Lomar, CEO Fore Coee.

Perusahaan akan mengalokasikan dana hasil IPO untuk berbagai keperluan, dengan 76% digunakan untuk memperluas jaringan outlet Fore Coee di seluruh Indonesia.

Dukungan dari investor terkemuka seperti East Ventures semakin memperkuat posisi Fore Coee sebagai brand berdaya saing tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|