jpnn.com, JAKARTA - TelkomGroup kembali menggelar Digiland Run sebagai bagian dari perhelatan Digiland 2025, signature annual event TelkomGroup.
Mengusung semangat Elevating Your Future, Digiland 2025 juga akan menghadirkan Digiland Music, serta Kuliner Nusantara dan Pasar UMKM, yang akan digelar pada 18 Mei 2025 mendatang di Istora Senayan, Jakarta.
Tahun ini Digiland Run hadir lebih istimewa karena telah memperoleh World Athletics Label Road Races, menjadikannya salah satu ajang lari paling bergengsi di Indonesia dan diakui secara internasional.
World Athletics Label Road Races merupakan sebuah sertifikasi atau pengakuan resmi yang diberikan oleh World Athletics, badan internasional yang mengatur olahraga atletik, kepada ajang lari yang memenuhi
standar internasional tertentu.
Dengan pencapaian ini, Digiland Run tidak hanya mendapat pengakuan di tingkat nasional, tetapi juga siap bersaing di panggung dunia.
Sekretaris Jenderal PB PASI Tigor Tanjung menyampaikan apresiasi atas penyelenggaraan Digiland Run.
“Digiland Run di tahun kedua penyelenggaraannya, menjadi salah satu ajang lari di Indonesia yang paling cepat mendapatkan label internasional. Kita harus mengapresiasi hal ini. Untuk mendapatkan label tersebut, harus memenuhi beberapa persyaratan, seperti tata laksana penyelenggaraannya. Terdapat dua kategori lari yang mendapatkan World Athletics Label Road Races, yaitu Half Marathon dan 10K. Untuk kategori 10K, Digiland Run menjadi ajang lari pertama di Indonesia yang mendapatkan label internasional tersebut,” ujar Tigor.
Menargetkan sebanyak 12.500 peserta lari, Digiland Run 2025 hadir dalam tiga kategori, meliputi 21K (Half Marathon), 10K, dan 5K.