jpnn.com, JAKARTA - Timnas Basket Putra terus mematangkan persiapan menjelang SEA Games 2025 dengan pemusatan latihan di Australia.
Manajer Timnas Basket Putra, Rivaldo Tandra Pangesthio mengungkapkan skuad asuhan David Singleton akan berangkat ke Negeri Kangguru pada 21 Oktober 2025 mendatang.
“Timnas akan berangkat ke Australia pada minggu ketiga Oktober. Nantinya hanya 15 pemain yang dibawa,” ungkap pria yang akrab disapa Valdo itu.
Abraham Damar Grahita dan kolega dijadwalkan akan melakukan uji coba dengan beberapa tim NBL 1.
Formula tersebut coba diulang setelah pada persiapan edisi SEA Games 2021 berbuah manis dengan juga menggelar training camp di Australia.
“Melalui rangkaian uji coba tersebut, kami ingin melihat sejauh mana perkembangan pemain, sekaligus mengukur kesiapan tim dalam berbagai situasi pertandingan,” lanjut Rivaldo.
Rencananya, pada awal November 2025 para penggawa Timnas basket putra Indonesia sudah kembali ke Tanah Air.
Setelah itu, tim melakoni dua laga uji coba melawan negara-negara undangan yang akan digelar di Jakarta sebagai persiapan akhir menjelang SEA Games 2025.