jpnn.com, JAKARTA - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyinggung isu matahari kembar ketika menghadiri acara halalbihalal Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
Hal ini disampaikan Dasco saat akan meninggalkan lokasi halabihalal.
"Ini bukan matahari, ini bulan," kata Dasco sembari menepuk punggung Cak Imin di Jakarta, Minggu (20/4).
Selanjutnya Dasco berjalan menuju gerbang keluar sembari diminta klarifikasi terkait dengan pernyataan tersebut oleh sejumlah wartawan.
"Halalbihalal loh ini. Jangan ngomong politik," lanjutnya.
Awak media lantas masih mengajukan maksud pernyataan Dasco tersebut.
"Ya, kalau matahari, kan siang. Ini malam," kata Dasco berkelakar.
Sebelumnya, isu matahari kembar muncul usai sejumlah menteri yang menjabat di Kabinet Presiden Prabowo Subianto berkunjung ke Solo untuk menemui mantan Presiden Joko Widodo pada momen Lebaran 2025.