Sany Memperkenalkan Solusi Pemadam Kebakaran untuk Kota Padat

3 hours ago 2

Sany Memperkenalkan Solusi Pemadam Kebakaran untuk Kota Padat

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

PT Tecs Global Sinergi Indonesia, mitra resmi SANY Fire Fighting Equipment di Indonesia, bersama SANY Group, produsen alat berat dan keselamatan global, sukses menggelar Firefighting Equipment Presentation Conference di Swiss-Belinn Kemayoran, Jakarta, Selasa (22/4). Foto: Kenny Kurnia Putra/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - PT Tecs Global Sinergi Indonesia, bersama SANY Group memperkenalkan pemadam kebakaran berstandar internasional di Swiss-Belinn Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa (22/4).

Pemadam kebakaran itu dirancang untuk menjawab tantangan keselamatan di Indonesia, khususnya di kawasan urban seperti Jakarta.

Salah satu sorotan utama adalah demonstrasi kendaraan Large Span Water Tower Fire Truck yang mampu menjangkau hingga 65 meter dengan enam boom fleksibel. 

“Kami ingin membawa solusi nyata untuk keselamatan Indonesia. Teknologi yang kami hadirkan dirancang untuk kondisi di lapangan-cepat, tangguh, dan fleksibel,” tegas CEO Tecs Group Company, Ridwan Bin Jafaar.

Dia menyebutkan teknologi ini memungkinkan pemadaman dari berbagai sudut tanpa perlu memindahkan kendaraan, sangat ideal untuk kondisi perkotaan yang padat.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Gulkarmat DKI Jakarta, Satriadi Gunawan menyambut baik kehadiran inovasi dari SANY. 

Dia menyebut bahwa Sany menawarkan sesuatu yang belum pernah ada di Jakarta, yakni kombinasi kecanggihan peralatan fisik dengan teknologi Artificial Intelligence (AI).

“Ini menarik, karena SANY menggabungkan antara sarana prasarana dengan teknologi AI. Belum pernah ada sebelumnya. Apalagi Jakarta akan menuju kota global, kami butuh sarana pemadam yang sepadan," ujar Satriadi.

PT Tecs Global Sinergi Indonesia, bersama SANY Group memperkenalkan pemadam kebakaran berstandar internasional.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|