Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill

3 hours ago 1

Ricky Siahaan Bakal Dimakamkan di San Diego Hill

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Musikus Ricky Siahaan bakal dimakamkan di San Diego Hill Memorial Park, Karawang, Jawa Barat pada Sabtu (26/4). Foto: Dedi Yondra / JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Ricky Siahaan bakal dimakamkan di San Diego Hill Memorial Park, Karawang, Jawa Barat pada Sabtu (26/4).

Informasi tersebut diungkapkan manajemen grup band Seringai, melalui keterangan pers kepada awak media.

"Sabtu, (26/4), pukul 14:00 WIB, prosesi pemakaman," begitu tertulis keterangan pers, dikutip Kamis (24/4).

Jenazah Ricky Siahaan akan tiba di tanah air pada petang ini, dan disemayamkan di Rumah Duka Sentosa RSPAD.

Ibadah penghiburan dan acara adat akan dilaksanakan selama dua hari, pada Jumat-Sabtu, 25-26 April 2025.

Seusai menjalani prosesi penutupan peti dan ibadah pelepasan, jenazah Ricky Siahaan akan langsung dikebumikan.

"Jumat, 25 April 2025, 18:00 WIB, Ibadah Penghiburan. Sabtu, 26 April 2025, 09:30 WIB, Acara Adat," imbuhnya.

Musikus Ricky Siahaan meninggal dunia di Tokyo, Jepang pada Sabtu, 19 April 2025 pukul 21.30 WIB.

Musikus Ricky Siahaan bakal dimakamkan di San Diego Hill Memorial Park, Karawang, Jawa Barat pada Sabtu (26/4).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|