jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR-RI Hidayat Nur Wahid menyampaikan prihatin atas musibah banjir yang menggenangi 38 RT di Jakarta sejak Senin (3/3) dini hari.
HNW sapaan akrabnya langsung turun menyalurkan bantuan kepada para korban banjir dengan menggandeng Kementerian Sosial, BNPB, serta unsur Pemerintah Daerah, dan jaringan kader Partainya.
Mereka bersama-sama memastikan keselamatan dan kesehatan warga korban banjir, dan terpenuhinya kebutuhan hidup warga yang kebanjiran.
“Ketika mendapatkan informasi tentang kembali terjadinya musibah banjir di Jakarta, saya langsung komunikasi dengan mitra kerja saya di Komisi VIII DPR-RI, yakni Kemensos dan BNPB, dengan DPRD dan Pemerintah Daerah Khusus Jakarta tentu juga dengan jaringan Kader dan relawan dari partai saya, PKS. Alhamdulillah, mereka semua merespons dengan cepat dan sore ini sudah bisa turun bersama menyalurkan beragam bantuan yang semoga bisa berkelanjutan untuk warga terdampak, khususnya di wilayah kelurahan Rawajati, Pancoran, Jakarta Selatan,” kata Hidayat dalam sambutannya saat menyapa warga korban banjir, Senin (3/3).
HNW itu menghimbau pemerintah agar bantuan disalurkan secara memadai hingga banjir surut dan warga bisa beraktivitas normal.
Adapun bantuan yang telah disalurkan di wilayah Rawajati berupa makanan dan lauk pauk siap saji, kasur, selimut, matras, perlengkapan anak, terpal, hingga sembako.
Selain itu, dari Dinsos Pemprov DKI Jakarta memastikan menu sahur dan buka puasa warga juga turut disediakan, karena mayoritas warga sedang menjalankan ibadah puasa Ramadan.
HNW berharap agar ketua RW dan Lurah sebagai koordinator tanggap darurat lokal bisa mengatur dengan cermat dan efektif penyaluran beragam bantuan yang bersumber baik dari Kemensos, BNPB, maupun Dinas Sosial DKI Jakarta tersebut.