jpnn.com, JAKARTA - Yayasan Universitas HKBP Nommensen (UHN) berkolaborasi dan menandatangani (teken) Memorandum of Understanding (MoU) dengan BTN.
Hal itu untuk mendukung pemerintah dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 dan mengaplikasikan asta cita Presiden Prabowo Subianto.
Ketua Yayasan Universitas HKBP Nommensen (UHN), Effendi Simbolon mengatakan, bahwa Pendidikan di Sumut terutama di UHN harus berkembang hingga bisa mencetak generasi bangsa yang bisa mewujudkan asta cita Presiden Prabowo Subianto.
Menurut dia, kerja sama dengan BTN tersebut, tak lain untuk progam-program operasional dan pengembangan pendidikan di UHN yang berada di Medan maupun di Pemantang Siantar.
"Kami (UHN) dalam Waktu dekat akan menindaklanjuti dengan mengajukan suatu blue print atau perkembangan kerja sama, bila mana disepakati untuk pengembangan UHN di masa depan,” ucap Effendi Simbolon dalam keterangannya, pada Rabu (23/4).
Effendi Simbolon menekankan bahwa kerja sama tersebut tentu selaras dengan visi misi negara Indonesia.
"Diketahui, bahwa UHN sendiri berdiri pada 7 Oktober 1954 dan hari ini masuk ke tahun 71, serta sudah memiliki ratusan ribu alumninya yang mengembangkan pendidikan sesuai asta cita Presiden,” kata dia.
Sementara itu, Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu menyampaikan harapan besar atas kerja sama itu yang diharapkan dapat mendongkrak kualitas pendidikan di Universitas HKBP Nommensen.