Bertandang ke Markas Arema FC, Persija Incar Kemenangan ke-4

5 hours ago 3

Bertandang ke Markas Arema FC, Persija Incar Kemenangan ke-4

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza. Foto: persija

jpnn.com - MALANG - Persija Jakarta datang ke kandang Singo Edan Arema FC pada pekan ke-12 Super League dengan misi meraih kemenangan.

Sebelum laga Sabtu (8/11) sore nanti itu, Persija mengantongi tiga kemenangan beruntun, yakni dari PSBS Biak, Madura United, dan Persebaya Surabaya.

“Persiapan yang kami jalani sejauh ini berjalan sesuai rencana," ujar Pelatih Persija Mauricio Souza.

"Kami punya satu pekan persiapan yang luar biasa. Semua pemain terlihat sangat termotivasi menghadapi laga ini."

"Saya berharap pertandingan berlangsung luar biasa,” imbuh Souza.

Di sisi lain, Arema FC tengah berada dalam tren negatif kala bermain di kandang.

Tiga laga kandang terakhir mereka berujung kekalahan, yakni vs Borneo FC Samarinda (1-3), Persib Bandung (1-2), dan Dewa United Banten FC (1-2).

Namun, Mauricio Souza tak sedikit pun fokus pada catatan itu.

Pertandingan Super League sore ini Arema FC vs Persija Jakarta di Kanjuruhan Malang. Jangan sampai gak tonton.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
Koran JPP|