jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Golkar Idrus Marham menyebut partainya telah membentuk Tim Hilirisasi demi mendukung program Asta Cita pemerintahan era Prabowo Subianto.
Menurut Idrus, tim Hilirisasi dibentuk berdasarkan hasil pertemuan acara bertajuk Silaturahmi Strategi Gerakan Partai Golkar Berbasis Ideologi dan Karya Kekaryaan.
"Jadi, satu di antaranya itu hilirisasi sebagai strategi pembangunan untuk melaksanakan Asta Cita. Jadi, ini yang menjadi salah satu (hasil pertemuan acara, red)," kata dia ditemui awak media di Senayan, Jakarta, Jumat (9/5).
Tim Hilirisasi ini dibentuk sebagai langkah konkret Golkar dalam mengambil peran strategis di pemerintahan, khususnya dalam sektor industrialisasi dan pemanfaatan sumber daya alam nasional.
Idrus mengatakan hilirisasi menjadi program kunci dalam Asta Cita untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.
Selain satuan terkait hilirisasi, kata dia, Golkar juga membentuk Tim Kajian Politik yang bertugas merespons dinamika nasional dan merumuskan langkah strategis partai ke depan.
"Kemudian di samping itu juga ada tim kajian politik dalam rangka merespons bagaimana perpolitikan kita," ucap Idrus.
Ketua Tim Kerja Hilirisasi Partai Golkar Andi Harianto Sinulingga menyatakan pihaknya siap bekerja sama dengan pemerintah untuk meningkatkan nilai tambah ekonomi beberapa komoditas strategis di Indonesia.