jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti mengatakan Presiden RI Prabowo Subianto memerintahkan pengkajian dari upaya memgembalikan sistem penjurusan di SMA.
"Soal penjurusan ini kami mendapatkan arahan Bapak Presiden melalui Pak Seskab (Sekretaris Kabinet) agar dikaji lebih mendalam," kata Mu'ti di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (22/4).
Diketahui, jurusan SMA yang sempat dihapus ialah IPA, IPS, dan Bahasa dan belakangan muncul wacana pengembalian kebijakan tersebut.
Mu'ti juga menyebut Kepala Negara memerintahkan Sekum Muhammadiyah itu berbicara dengan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Pratikno sebelum mengembalikan sistem penjurusan di SMA.
Mu'ti mengaku bakal menindaklanjuti perintah Prabowo dengan meneliti ulang dan berbicara dengan Pratikno sebelum memberlakukan sistem penjurusan di SMA.
"Insyaallah dalam waktu beberapa hari ke depan, kami akan bicara dengan Menko PMK dan hasilnya bagaimana, kami sampaikan kepada Pak Presiden," ujar Mu'ti.
Sebelumnya, Wakil Ketua Komisi X DPR Fraksi PKB Lalu Hadrian Irfani meminta agar pemberlakuan kembali jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA dikaji ulang.
"Kami memandang bahwa rencana pemberlakuan kembali sistem penjurusan tersebut, perlu dikaji secara matang dan menyeluruh sebelum hal tersebut diterapkan," kata Lalu, Senin (14/4) kemarin. (ast/jpnn)